Hasil Drawing World Cup 2018
- bouzanzi
- Dec 2, 2017
- 2 min read

Hasil penempatan tim dari masing-masing negara yang lolos ke Piala Dunia sudah terlihat. Rusia sebagai tuan rumah, terhitung mendapatkan lawan-lawan yang (tidak) mudah. Mereka tergabung di grup A bersama Arab Saudi, Mesir, dan Uruguay.
Tanpa bermaksud mengecilkan Arab Saudi, praktis hambatan terbesar tuan rumah berada di Mesir dan Uruguay. Kedua negara itu punya tim yang bisa menghancurleburkan mimpi Rusia berbicara banyak di gelaran Piala Dunia.
Lanjut ke grup B...
Di grup ini akan terjadi duel klasik antara Portugal versus Spanyol. Yap, mereka tergabung dalam satu grup bersama dengan Maroko dan Iran. Di atas kertas, kedua tim itu punya peluang besar untuk lolos dari fase grup.
Yang mungkin akan jadi perhatian hanyalah siapa diantara Portugal dan Spanyol yang mampu meraih predikat sebagai juara grup. Nah, semakin menarik karena keduanya sudah saling baku hantam di pertandingan pertama grup B ini.
Grup C berisikan finalis Piala Eropa 2016 lalu, Prancis, lalu ada Australia, Peru, dan Denmark.
Hmmm... tampak membosankan. Keseruan mungkin akan terjadi dari ketiga tim selain Prancis yang saling sikut untuk memperebutkan satu tempat di fase selanjutnya. Denmark memang jadi favorit untuk menemani Prancis. Tapi, hati-hati juga loh dengan kekuatan Australia dan Peru.
Nah kita masuk ke grup yang menurut saya sangat kompetitif nih. Ada Argentina, Islandia, Kroasia, dan Nigeria di grup D.
Argentina tidak bisa dibilang favorit mengingat perjalanan mereka ke Rusia penuh dengan susah payah. Terlebih lagi mereka bertemu tim-tim yang sedang menunjukkan grafik penampilan yang menanjak. Mereka jelas tidak bisa meremehkan Islandia, Kroasia, dan Nigeria.
Hati-hati yah Messi dkk, kepleset sedikit bisa fatal loh akibatnya di Rusia nanti.
Juara dunia 5 kali Brazil akan menghadapi tantangan dari Swiss, Kosta Rika dan Serbia di Grup E. Menurut saya sih, ketiga tim itu bukan lawan sepadan Brazil. Neymar dkk hampir dipastikan tidak akan mengalami kesulitan berarti di grup ini.
Gagal menjadi juara grup jelas merupakan aib bagi tim sekelas Brazil.
Wakil zona Asia, Korea Selatan bertemu dengan Jerman, Meksiko, dan Swedia. Tim yang pernah jadi semifinalis Piala Dunia itu sepertinya akan sulit mengukir prestasi serupa tahun depan.
Jerman jelas favorit di grup ini. Korea Selatan hanya harus memikirkan cara bagaimana bisa meraih hasil maksimal saat bertemu dengan Meksiko dan Swedia di laga grup. Minimal, mereka tidak boleh kalah dan berharap Jerman tidak menghujani gawang mereka dengan banyak gol.
Secara pribadi saya penasaran dengan kiprah Panama di Piala Dunia. Saya belum pernah menikmati penampilan mereka di gelaran Piala Dunia.
Apesnya, mereka sudah harus bertemu Belgia dan Inggris di grup G. Dua tim yang sama-sama menjadi favorit lolos dari grup. Satu-satunya cara untuk membuat bangga rakyat Panama adalah saat mereka melawan Tunisia. Sebuah partai yang mahal harganya bagi kebanggaan rakyat Panama.
Terakhir, grup H dihuni oleh Polandia, Senegal, Kolombia, dan Jepang. Selain grup D tadi, ini juga jadi grup yang wajib untuk terus disaksikan semua pertandingannya. Mengapa? Karena keempat tim ini menurut saya punya kans yang sama besarnya untuk bisa lolos dari fase grup.
Kolombia mungkin sedikit lebih baik bila kita bicara soal amunisi skuad yang mereka punyai. Tetapi, secara permainan, keempat tim ini bisa dibilang seimbang. Itulah sebabnya dari keempat ini tidak ada yang bisa dijadikan favorit untuk lolos dari grup.
Sekian hasil drawing Piala Dunia 2018 Rusia. Jadi makin semangat menyongsong tahun baru yang penuh dengan harapan akan tontonan sepakbola sejagad.
Comments